BlackBerry memang sudah tidak menjadi barang mewah lagi. Hampir
seluruh orang nyaman dengan layanan bbm dan push email yang ditawarkan
RIM tersebut. Walaupun untuk menikmati layanan ini kita harus
berlangganan paket data khusus blackberry aka bis.
Dua atau tiga
bulan pertama menggunakan handheld ini mungkin masih terasa nyaman. Tapi
bagaimana di bulan-bulan selanjutnya? Biasanya bb lemot.
Proses booting yang lama hingga bbm yang terus pending. Alih-alih semua
disalahkan ke pihak operator seluler. Nah, daripada marah karena telpon
operator yang jawabannya tidak pasti, kenapa bb lemot? berikut ada beberapa tips supaya bb kamu tidak lemot.
Hapus
cache, secara berkala bb akan membuat cache dengan tujuan mempercepat
daya tanggap dan performa device. Tetapi cara ini juga bisa menghabiskan
space memory bb kamu jika terlalu lama cache tersebut tidak dihapus.
Banyak software yang bisa menghapus cache di bb, contohnya BBanel.
Sebenarnya bb juga telah menyediakan fitur ini tanpa perlu bantuan
software pihak ketiga. Yakni fasilitas Memory Cleaning, jika bb kamu sudah menggunakan os 6 ke atas, cukup ketikan memory cleaning di home. Lalu klik menu yang dimaksud.
Kebanyakan data, mungkin kamu hobi menyimpan pesan-pesan sms maupun email di bb. Kebiasaan buruk ini bisa menambah lemot bb kamu. Hapus saja pesan yang memang sudah tidak terlalu penting, email-email lama, dan sebagainya.
Kalau kedua cara diatas sudah diterapkan tetapi bb masih lemot. Cara paling ampuh adalah dengan mengembalikan ke settingan pabrik, atau di bb disebut wipe device.
Fasilitas ini akan menghapus semua pengaturan yang kamu lakukan dan
akan mengembalikannya ke pengaturan pabrik. Data, sms, kontak, dan bbm
juga akan terhapus. Untuk itu backup kamu harus backup di laptop
terlebih dahulu. Untuk menjalankannya masuk ke menu Option – Security –
Security Wipe, kemudian ketikkan “blackberry” dan terakhir pencet tombol “Wipe”.
Cara ini dijamin akan membuat bb booting
lebih cepat, tidak lemot dan pastinya berasa baru. Ini karena semua
data sudah terhapus. Jangan lupa untuk restore kontak dan bbm.
0 komentar:
Posting Komentar
JANGAN LUPA COMMENT nya MAS BRO DAN MBA BRO...